Berhubung banyaknya pengunjung yang mencari informasi mengenai Ikan Koi, maka PerikananIndonesia akan memberikan sebuah artikel mengenai jenis – jenis Ikan Koi.
Seperti kita ketahui, Ikan Koi merupakan ikan hias yang selalu memiliki
pamor yang tinggi. Ikan yang selalu dianggap sebagai pembawa hoki ini,
sudah pastinya tidak akan sepi dari para pecinta ikan hias yang selalu
memburu ikan Koi ini. Langsung saja kita simak jenis – jenis ikan Koi yang sering kita jumpai di pasar berikut ini.
Hikarimoyo-mono
Ikan Koi jenis ini merupakan ikan hasil keturunan
dari perkawinan Ogon dengan koi lain (diluar Utsuri), juga Hariwake.
Menurut sumber yang beredar, dijelaskan bahwa ada 10 jenis yang termasuk
jenis koi ini yaitu: Hyakunenzakura, Platinum Kohaku, Yamatonishiki,
Kinsui, Sho Chiku Bai, Tora Ogon, Kujaku Ogon, Yamabuki Hariwake,
Hariwake Doitsu, dan Kikusui. Ciri khas dari ikan Koi jenis ini
mempunyai ciri khas yang terletak pada warna keperakan dan keemasan yang
merupakan hasil dari persilangan antara jenis Koi Ogon dengan Ikan Koi
jenis lainnya, diluar Utsuri.
Kohaku
Jenis Kohaku pada awalnya lahir saat zaman Bunka dan Bunsel pada
tahun 1804-1829 yang berasal dari hasil persilangan antara koi putih dan
koi merah. Ikan Koi Kohaku bisa dibilang varietas ikan Koi
yang paling dikenal. Hal tersebut dapat dimaklumi karena ikan ini
mempunyai corak warna yang bisa langsung membuat orang ingat pada
bendera negara Jepang. Koi Kohaku yang mempunyai kualitas prima adalah
ikan yang warna merahnya gelap dan warna putihnya seputih salju.
Tancho
Untuk jenis koi yang satu ini bisa dibilang sangatlah populer untuk
kalangan para penggemar koi . Hal ini dikarenakan ikan tersebut
mempunyai bulatan yang berwarna merah yang ada di kepalanya. Sudah tentu
sangat memudahkan orang ingat kepada bendera negara Jepang.
Taisho Sanke
Taisho Sanke merupakan jenis ikan Koi yang mempunyai warna
putih pada bagian badannya serta dihiasi dengan adanya warna hitam dan
merah (triwarna). Tidak ada keteranga yang menyebutkan sejak kapan ikan
koi dengan tiga warna ini lahir. Tetapi dari pertengahan zaman Meiji,
ikan Koi Taisho Sanke telah ditemukan.
Kinginrin
Yang disebut dengan jenis ikan ini yaitu ikan Koi
yang memiliki corak – corak perak yang berada di badannya. Pada umumnya
jenis koi Kinginrin dapat ditemukan dihampir setiap golongan ikan koi.
Contohnya yaitu, kinginrin kohaku yang merupakan koi dengan corak kohaku
namun mempunyai corak keperakan yang berada di atas warna putih dan
orak keemasan yang berada di atas warna merah.
Utsurimono
Pada umumnya untuk ikan Koi jenis Utsurimono mempunyai warna dasar
yang terdapat pada tubuhnya yaitu hitam. Sedangkan untuk warna pada
bercaknya yaitu warna kuning, putih, dan merah.
Showa Sanshoku
Warna dasar pada tubuh ikan Koi jenis ini yaitu hitam. Namun
mempunyai hiasan yang berupa corak berwarna putih dan merah yang
terletak di badannya. Bila dilihat secara sepintas ikan koi jenis ini
sangat mirip dengan ikan Koi jenis Taisho Sanke, yang membedakannya
yaitu pada warna dasar yang berwarna hitam, sedangkan Taisho putih.
Bekko
Jenis Ikan Koi Bekko merupakan jenis Ikan Koi yang masih merupakan
keluarga dari jenis Taisho-Sanke. Jenis Koi ini mempunyai perpaduan
warna yang cukup mendasar yaitu tubuh kuning, putih, merah dengan corak
berwarna hitam yang ada pada tubuhnya. Di dunia ini ada 4 jenis ikan Koi
Bekko yaitu: Ki Bekko, Bekko Doitsu, Shiro Bekko, dan Aka Bekko.
Asagi
Ikan Koi Asagi merupakan jenis koi yang memiliki badan dengan warna
biru atau biru cerah pada bagian perut, pipi serta juga lipatan sirip
yang berwarna merah. Asagi pada umumnya mempunyai corak pada kepalanya,
namun kepala yang tidak bernoda lebih sering diburu oleh para pecinta
ikan hias. Perlu diketahui bahwa ada beberapa Asagi yang tidak mempunyai
warna merah yang terletak pada perutnya.
Shusui
Jenis koi ini berhasil ditemukan oleh Mr. Yoshigoro pada tahun 1910.
Ikan Koi Shusui merupakan jenis persilangan antara Asagi Sanke
dengan karper kaca yang berasal dari Jerman. Ikan Koi ini mempunyai
sisik yang besar serta mempunyai kulit yang lembut. Sedanngkan untuk
punggungnya mempunyai warna yang biru gelap. Warna merah terbakar tampak
terlihat di pipi, perut, ujung hidung, serta lipatan pada siripnya.
Koromo
Ikan jenis koi ini adalah hasil persilangan antara Ikan jenis
Kohaku/Asagi dengan ikan jenis Sanshoku. Koromo mempunyai ciri yang
cukup khas yaitu mempunyai badan yang dicoraki warna merah hampir sama
dengan jenis Sanshoku dan Kohaku, namun ada campuran sisik yang berwarna
kebiruan seperti jenis Asagi.
Kawarimono
“Warna aneh”, merupakan sebutan yang sering digunkan untuk jenis ikan
koi yang satu ini. Warna aneh tersebut muncul akibat adanya sebuah
penyimpangan yang tidak disengaja saat proses persilangan. Hal tersebut
membuat jenis koi ini menarik serta tampak unik.
Ogon
Untuk ikan Koi jenis Ogon merupakan ikan Koi yang memiliki badan yang
berwarna emas. Adapun ciri umum ikan Koi jenis Ogon
yaitu memiliki bentuk badan yang bagus, sisiknya dihiasi dengan warna
keemasan (Koi yang mempunyai sisik lebar pada daerah perutnya, termasuk
jenis yang sering dicari), sirip dadanya haruss berkilauan, kepalanya
selalu berwarna keemasan cerah, dan warna ikan tidak berubah menjadi
gelap, walaupun pada keadaan suhu yang naik.
Hikari-Utsurimono
Ikan Koi jenis koi ini lahir dari hasil persilangan antar keluarga
jenis Utsuri yang memiliki warna dasar hitam bersama jenis Ogon yang
mempunyai warna keperakan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar